Headline News

Minggu, 09 Juli 2023

Ini Arahan Pimpinan Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Toba 2023, Di Polres Dairi







 

DAIRI/ Kapolres Dairi AKBP Reinhard Habonaran Nainggolan, SH, SIK,MM Melalui Waka Polres Dairi Kompol Denny Boy Panggabean, SH,MH pimpin pelaksanaan Apel Gelar Pasukan Operasi "PATUH TOBA 2023" Dengan Thema "Patuh dan tertib Berlalu lintas Cermin Moralitas Bangsa"  Di Halaman Apel Mapolres Dairi, Jalan SM. Raja No. 08 Kec. Sidikalang Kab. Dairi. Senin (10/07/2023)

Adapun Perangkat Kegiatan Apel Gelar Pasukan kali ini yang Dipimpin oleh Waka Polres Dairi Kompol Denny Boy Panggabean, SH,MH dan Perwira Apel Kasat Lantas Polres Dairi Akp Herliandri, SH serta Komandan Apel Kanit Regiden Sat Lantas Polres Dairi Ipda L. Sihotang

Hal ini, Dalam Amanat Bapak Kapolda Sumut Pimpinan Apel Gelar Pasukan Ops Patuh Toba 2023 membacakan, dengan diawali Sebagai Insan Hamba Tuhan Yang Beriman, marilah kita senantiasa  mengucapkan puji syukur ke hadirat Allah Swt, Atas segala limpahan rahmat-Nya dan karunia-Nya sehingga kita dapat hadir untuk mengikuti kegiatan "Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Toba - 2023 di lapangan Mapolres Dairi dalam keadaan sehat wal'afiat.

Dalam rangka meningkatkan keamanan, ketertiban dan kelancaran berlalu lintas serta kepatuhan hukum masyarakat terhadap hukum dan perundang-undangan lalu lintas, Polda Sumatera Utara beserta jajaran menggelar "Operasi Kepolisian Kewilayahan Patuh Toba 2023" selama 14 hari, terhitung mulai tgl 10 Juli sampai 23 Juli 2023. Pelaksanaan Operasi patuh toba 2023 ini menekankan 7 Prioritas Pelanggaran Yaitu Mengunakan polsel Saat Berkendara, Pengemudi Atau pengendara yang masih dibawah umur, Pengendara sepeda motor yang berboncengan lebih dari satu orang, Pengendara sepeda motor tidak mengunakan Helm SNI Maupun Sabuk Keselamatan (Safety Belt), Pengemudi atau pengendara sepeda mutor yang melawan Arus, Pelanggaran melebihi batas kecepatan

Pelaksanaan operasi patuh toba 2023 di wilayah provinsi Sumatera Utara bertujuan untuk menurunkan angka pelanggaran Lalu lintas

“Lakukan deteksi dini, penyelidikan, pengamanan serta pemetaan terhadap lokasi/tempat yang rawan kemacetan, pelanggaran dan kecelakaan lalu-lintas agar pelaksanaan operasi tepat sasaran”

Berikan pembinaan dan penyuluhan kepada masyarakat tentang keamanan, keselamatan, ketertiban dan kecelakaan lalu-lintas melalui kegiatan sosialisasi dan penyuluhan, pemasangan spanduk, banner, baliho, Leaflet, dan stiker termasuk memanfaatkan media cetak, elektronik dan medsos sebagai sarana untuk menyampaikan informasi.

Diharapkan dari kegiatan Operasi Patuh Toba - 2023 khususnya untuk Wilayah Hukum Polres Dairi bisa mengurangi meningkatnya korban kecelakaan lalu lintas dan menimbulkan rasa kesadaran tertib berlalu lintas kepada warga masyarakat Kab. Dairi demi terwujudnya Kamseltibcarlantas di Wilayah Hukum Polres Dairi

Tampak Undangan Yang Menghadiri Kegiatan Apel Gelar Pasukan tersebut  Kajari Dairi Okto Ricardo, Dansub Denpom Sidikalang Kapten Cpm. Joko, Yang mewakili Kadis Perhubungan Dairi, Yang mewakili Kasat Pol PP Dairi dan Kabag Ops Polres Dairi Kompol Hendrik F. Aritonang, SH, SIK, MH serta Kasat Reskrim polres Dairi AKP Dr. Rismanto Jaya Negara Purba

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan bijak

 
Copyright © 2014 Tribrata Polres Dairi . Designed by OddThemes