www.tribratapolresdairi.com
Pada hari jumat tanggal 20 November 2020 sekira pukul 08.00 wib Kapolres Dairi Akbp Ferio Sano Ginting,S.I.K,MH melalui Wakapolres Dairi Kompol David P.Silalahi,SH memimpin Pelaksanaan Kegiatan Apel Pagi Personil Polres Dairi di Halaman Mako Polres Dairi,Jl.Sm.Raja no.08,Kec. Sidikalang Kab. Dairi.
Pejabat dan Personil Yang Melaksanakan Kegiatan Apel Pagi antara lain,Kabag Sumda Polres Dairi Kompol Darnes Habeahan, Para Kasatfung Polres Dairi, Para Perwira Staf Polres Dairi, Personil Gabungan Bag, Sat dan Staf Polres Dairi.
Arahan Pimpinan Apel pada pagi hari ini antara lain, Mengucapkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas kebaikan dan kemurahan yang kita terima dalam kehidupan ini, sehingga kita dapat berkumpul pada pelaksanaan Apel Pagi dihalaman Mako Polres Dairi.
Terima kasih kepada rekan-rekan yang telah hadir untuk melaksanakan kegiatan apel pagi pada hari ini dan yang telah melaksanakan tugasnya dalam minggu ini dengan baik.laksanakan tugas dengan ikhlas dan kompak,agar tugas kita sebagai Polri dapat terlaksana dengan baik dan lancar.
Diharapkan kepada rekan-rekan agar tetap mengikuti protokol kesehatan dan juga menghimbau kepada masyarakat supaya mengikuti protokol kesehatan seperti mengggunakan masker saat keluar rumah, menjaga jarak terhadap orang lain dan selalu menyuci tangan dengan bersih setelah melakukan kegiatan.
Mari kita bekerja dengan ikhlas dan tetap semangat kemudian jaga kesehatan kita masing-masing. Perbanyak berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar sekiranya kita diberi Kesehatan dan keselamatan sehingga kita dapat melaksanakan tugas dengan baik dan lancar.
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan bijak