Headline News

Minggu, 19 Desember 2021

Sat Resnarkoba Polres Dairi, Tangkap 3 Orang Terduga Pelaku TP Narkotika

 







www.tribratapolresdairi.com

Sidikalang,

Kapolres Dairi Akbp Wahyudi Rahman, SH, SIK, MM nelalui Kasie Humas Polres Dairi Iptu Doni Saleh membenarkan tentang penangkapan 3 orang diduga pelaku tindak pidana Narkotika Gol I Jenis Sabu, dua diantaranya adalah ibu rumah tangga. 

Penangkapan tsb terjadi di Cafe milik Tersangka NM di desa Silalahi III Kec.Silahi sabungan pada hari jumat 10 des 2021 pukul 22.00 malam, bermula  ketika satresnarkoba Polres Dairi mendapat informasi dari masyarakat bahwa adanya seseorang yg menguasai narkotika Gol I jenis Sabu di cafe NM jl. Sidikalang Medan desa silalahi III Kec. Silahisabungan, sekanjutnya team opsnal sat narkoba Dairi dipimpin KBO Ipda M Fahri Afrizal menuju TKP dan lakukan lidik, sekira pukul 22.00 wib personil membenarkan informasi tsb dan mengamankan seorang wanita dewasa bernama S, setelah itu dilakukan penggeledahan  badan ditemukan 2 ( dua ) plastik klip transparan berisi diduga narkotika Gol I dari kantong celana depan sebelah kanannya, setelah dilakukan interogasi bahwa ianya memperoleh sabu tsb dari medan, setelah dilakukan interogasi lebih lanjut S mengakui ada menerima uang untuk membeli sabu tersebut dari NM dan Seorang lelaki bernama JS, selanjutnya NM Diamankan bersama S tetapi JS melarikan diri dgn status DPO,

Dalam pengembangan kasus tersebut, pada hari selasa 14 des 2021, tsk JS menyerahkan diri kepada satres narkoba Polres Dairi dan ianya mengakui atas keterlibatannya terhadap kasus Narkotika Gol I jenis sabu bersama dgn tsk NM dan S.

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan bijak

 
Copyright © 2014 Tribrata Polres Dairi . Designed by OddThemes